Sungai Meluap, Banjir Bandang Terjang Dua Desa Di Kecamatan Cigudeg
SABADESA, Cigudeg - Banjir bandang menerjang sejumlah desa di Kecamatan Cigudeg Kabupaten Bogor, Rabu (12/6/2024) sore.
Akibat banjir bandang luapan dari sungai, sejumlah rumah warga terendam air hingga hampir satu meter tingginya.
Sejumlah lokasi yang terkena banjir bandang tersebut diantarnya Kampung Panggungan, Desa Bunar, serta Kampung Cilame Desa Sukamaju, Kecamatan Cigudeg.
Tepat pada Rabu (12/6/2024), sejumlah sungai seperti sungai Cikasungka, Sungai Cidurian, dan sejumlah sungai lainnya tidak mampu menahan jumlah debit air karena curah hujan yang tinggi.
Akibatnya, sungai-sungai itu pun meluap airnya hingga mengakibatkan terjadinya banjir bandang.
Jejen, salah satu warga Kampung Panggungan menjelaskan, hujan turun sekitar pukul 15:30 WIB dan selepasnya air sungai langsung meluap.
Jejen menjelaskan, bahwa banjir bandang adalah hadiah tak terduga dari Sungai Cikasungka yang meluap.
Akibat banjir bandang tersebut, jembatan putus dan rumah-rumah warga terendam air sungai.
Jejen mengatakan, banjir bandang tidak hanya menerjang bangunan rumah warga saja, namun juga ladang subur dan kandang ternak warga.
"Tak hanya rumah, bahkan jalan menuju ke ladang dan kebun terputus," tambah Jejen.
Bahkan sampai pukul 19.30 WIB, banjir bandang masih menggulung desa dengan kekuatannya yang dahsyat.
"Warga, dengan hati penuh ketegangan, terus waspada," kata Jejen.
Meluapnya sungai adalah buah dari hujan lebat yang tak kenal ampun.
"Air masih mengganas, tidak menunjukkan tanda-tanda surut," tutupnya dengan nada prihatin.
Selain itu dikabarkan di Desa Sukamaju, sungai Cilame itu pun turut meluap menerjang permukiman warga di Desa tersebut.
Dan hal tersebut dikemukakan Kepala Desa Bunar Jajat Sudrajat dan Kepala Desa Sukamaju Dahyudin saat memberi kabar kepada awak media Portalsiber.id. Pada Rabu 12 Juni 2024 malam. (Andi Supri)